Menu

Mode Gelap
Arti Kata Azizi Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Arti Kata Azimut Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Arti Kata Azimat Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) Arti Kata Mengazankan Menurut KBBI Arti Kata Azan Menurut KBBI Arti Kata Keazaman Menurut KBBI dan Contoh Kalimatnya

Arab

(هَذَا) Hadza Artinya dan Contoh Kalimatnya

badge-check

Apa artinya Hadza?

Hadza artinya ini, tulisan arab hadza adalah هَذَا, di mana kata hadza terdiri dari 3 huruf hijaiyah, yakni huruf ha, huruf dzal dan huruf alif. Hadza termasuk isim isyaroh, yaitu kata tunjuk di dalam Bahasa arab. Hadza hukumnya mabni, sehingga harus dibaca hadza dalam kondisi apapun, tidak boleh dibaca hadzu atau hadzi.

 

Bagaimana penggunaan Hadza di dalam sebuah kalimat?

Hadza adalah kata tunjuk untuk menunjukkan benda atau manusia yang menujukkan arti laki-laki (mudzakkar) di dalam bahasa arab, jadi apabila kata benda atau manusia menunjukkan arti wanita tidak menggunakan hadza, melainkan hadzihi. artinya sama tetapi penggunaannya di dalam Bahasa arab berbeda, itulah indahnya Bahasa arab.

(هَذَا) Hadza Artinya dan Contoh Kalimatnya
Gambar 1.0. Contoh Kalimat dengan Hadza

Contoh Kalimat dengan kata Hadza.

Berikut adalah 19 contoh kalimat dengan kata Hadza disertai dengan penjelasannya, apabila saudara mempunyai pertanyaan silakan tulis melalui kolom komentar di bawah atau melalui laman kontak

  1. هَذَا أُسْتَاذِي hadza ustadziy artinya ini guru laki-laki saya. Ustadziy adalah isim mudzakkar maka menggunakan hadza
  2. هَذَا عَبْدُ الله صَدِيْقِي hadza ‘abdullah shodiqiy artinya  Ini Abdullah teman saya
  3. هَذَا بَيْتِي فِي القَرْيَةِ hadza baitiy fil qoryatiy artinya Ini rumah saya di desa, 
  4.  هَذَا الخَشَبُ الكَبِيْرُ الخَاصّ بِي hadzal khosyabul kabirul khossho biy artinya ini meja saya yang besar. 
  5. هَذَا مِصْبَاٌح جَيِّدٌ hadza mishbakhun jayyidun artinya ini lampu yang bagus
  6. هَذَا حَمَامُكَ hadza khamamuka artinya Ini sepatu yang baru 
  7. هَذَا البَابُ مِنَ اليَابَان hadzal babu minal yabani artinya Ini pintu dari jepang
  8. هَذَا هَاتِفٌ جَيِّدٌ hadza hatifun jayyidun artinya ini handphone yang bagus
  9. هَذَا كِتَابٌ عَرَبِي مِنْ كَيْدِيْرِي hadza kitabun ‘arobiyyun min kadiriy artinya ini buku Bahasa arab dari kediri
  10. هَذَا تِلْفِزِّيُوْنَ مِنَ اليَابَانِ hadza tilfiziyuna minal yabani artinya ini televisi dari jepang
  11. هَذَا ثُعْبَانٌ بَاهِظُ الثَّمَنِ hadza tsu’banun bahidhus samani  artinya  ini ular yang mahal
  12.  هَذَا فَحَلٌ بَاهِظٌ الثَّمَنِ hadza fakhalun bahidhun tsamani artinya ini kuda jantan yang mahal
  13.  هَذَا فُسْتَانٌ جَمِيْلٌ hadza fustanun jamilun artinya ini baju yang bagus 
  14. هَذَا الْمَسْجِدُ الكَبِيْرُ فِي قَرْيَتِي hadzal masjidul kabiru fi qoryatiy artinya ini masjid besar di desa saya
  15. هَذَا كُرْسِيٌّ رَخِيْصٌ  hadza kursiyun rokhishun artinya ini kursi yang murah
  16. هَذَا حَجَرُ اَسْوَدٌ مِنْ مَكَّةِ hadza khajaru aswadun min makkati artinya ini batu hitam dari mekkah
  17. هَذَا نَهَرٌ كَبِيْرٌ hadza naharun kabirun artinya ِini sungai yang besar
  18. هَذَا يَوْمُ الاِثْنَيْنِ hadza yaumul isnaini artinya ]ni hari senin
  19. هَذَا الخَمِيْسُ hadzal khomis artinya ini hari kamis 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

(يستعد) Yasta’idu Artinya dan Contoh Kalimatnya di Bahasa Arab

6 Desember 2024 - 14:52 WIB

yasta'diu artinya dan contoh kalimatnya di bahasa Arab

(اِسْتَعَدَّ) Ista’ada Artinya, Tashrif dan Contoh Kalimatnya

3 Desember 2024 - 14:44 WIB

ista'ada artinya dan contoh kalimatnya di bahasa Arab

Bainana Artinya dan Contoh Kalimatnya

22 November 2024 - 14:31 WIB

bainana artinya dan contoh kalimatnya di al qur'an

(كَذَلِكَ) Kadzalika Artinya dan Contoh Kalimatnya di Al Qur’an

14 November 2024 - 12:06 WIB

kadzalika artinya dan contoh kalimatnya di al qur'an

Yaumaini Artinya dan Contoh Kalimatnya di Al Qur’an

6 November 2024 - 14:34 WIB

yaumaini artinya dan contoh kalimatnya di al qur'an
Trending di Arab