Ketika anda sedang mencari somay yang hangat dan gurih di malam hari ditemani rintik-rintik hujan, Anda bisa menuju ke desa Ketawang Kecamatan Purwoasri kabupaten Kediri.
Di sana di dekat bank BRI ketawang purwoasri terdapat penjual somay yang menggunakan sepeda, siomaynya rasanya gurih dan nikmat, terdapat kentang, pentol, tahu, juga siomay itu sendiri pada gerobak yang dia bawa sebagaimana terlihat pada video di atas.
Anda bisa membeli somay 1 bungkus plastik dan harga Rp 3.000, Rp 5.000 ataupun Rp 10.000,- umumnya orang membeli 10.000 untuk jadi 2 bungkus seperti yang anda lihat pada video di atas.
Penjual somay ini biasanya ramai sekali pembelinya hingga antri hanya menular panjang namun karena kondisi hujan yang sedang gerimis maka saya langsung dilayani tanpa perlu antre.
Mari mencoba somay hangat dan gurih di desa ketawang Kecamatan Purwoasri kabupaten Kediri.
1 Komentar