Sebutkan 3 jenis cermin dan penjelasannya?
3 jenis cermin dan penjelasannya sebagai berikut:
- Cermin datar adalah cermin yang permukaan mengkilapnya berbentuk datar. Sifat bayangan yang dibentuk oleh cermin datar adalah tegak dan sama besar dengan aslinya.
- Cermin cembung adalah cermin yang permukaan mengkilapnya melengkung (konveks), cermin cembung sifatnya menyebarkan cahaya.
- Cermin cekung adalah cermin yang permukaannya mengkilapnya melengkung ke dalam (konkaf). Cermin cekung sifatnya mengumpulkan cahaya (konvergen).