Menu

Mode Gelap
A Step-by-Step Guide on How to Add Friends on Facebook Cara Menikmati Konten Musik di Channel YouTube Arti Kata Membawa Perut Menurut KBBI Arti Kata Membawa Nyawa Menurut KBBI Arti Kata Membawa Nasib Menurut KBBI Arti Kata Membawa Mulut Menurut KBBI

Indonesia

20 Contoh kalimat dengan kata rasio

khoiribadge-check


20 Contoh kalimat dengan kata rasio Perbesar

 Apa yang dimaksud dengan rasio?

Menurut kamus besar bahasa Indonesia (KBBI), pengertian rasio /ra·sio/ adalah pemikiran menurut akal sehat; akal budi; nalar; hubungan taraf atau bilangan antara dua hal yang mirip; perbandingan antara berbagai gejala yang dapat dinyatakan dengan angka; nisbah: Rasio adalah bentuk kata benda di bahasa Indonesia.

20 Contoh Kalimat Rasio di Bahasa Indonesia dan Pengertiannya

Buatlah contoh kalimat menggunakan kata rasio di bahasa Indonesia!

Berikut adalah 20 contoh kalimat dengan kata rasio di bahasa Indonesia, apabila saudara mempunyai pertanyaan silakan tulis melalui kolom komentar di bawah, saudara bisa mencari materi lainnya dengan mengetikkan kata kunci pencarian pada tanda search website khoiri.com.

  1. Ibu Hasriyani bahagia karena rasio keuntungannya hari ini sebesar 50%.
  2. Fitria sedang mempelajari jenis rasio di akuntansi umum.
  3. Rumus rasio lancar adalah aktiva lancar dibagi kewajiban atau utang lancar.
  4. Mereka mengantuk mempelajari rasio keuangan di perpustakaan sekolah.
  5. Rasio keuangan adalah alat analisis keuangan perusahaan untuk menilai kinerja suatu perusahaan berdasarkan perbandingan data keuangan pada pos laporan.
  6. Analisis rasio keuangan sangat bermanfaat untuk dijadikan sebagai alat menilai kinerja dan prestasi perusahaan.
  7. Analisis rasio keuangan bermanfaat bagi kreditur untuk memperkirakan resiko yang dihadapi.
  8. Kita bisa mendapatkan rasio perputaran kas dengan membagi penjualan bersih dengan modal kerja bersih.
  9. Ibu guru mengajarkan tentang rasio profitabilitas di depan kelas.
  10. Ketua KPK memamerkan rasio penuntutan kasus yang mencapai 119 persen.
  11. Monitor Lenovo dengan layar 44,5 inchi dan rasio aspek 3,5:1 sudah diumumkan.
  12. Nisbah adalah rasio pembagian keuntungan antara Shohibul mal dan mudharib.
  13. Golden rasio adalah nilai matematis dari dua objek yang rasionya sama dengan ketika kedua objek tersebut digabungkan.
  14. Perhitungan golden rasio didasarkan pada perhitungan deret fibonacchi seperti angka 0,1,1,2,3,5,8.
  15. Rasio siswa yang menyukai es krim dibanding kue sebesar 13 : 7.
  16. Rasio 13:7 es krim dibanding kue berarti 13 orang menyukai es krim dan 7 orang menyukai kue.
  17. Rasio bermanfaat untuk menyederhanakan interaksi sosial kita sehari-hari.
  18. Rasio tepung terhadap air dan mentega di roti tersebut 5 : 3 : 2.
  19. Berapa rasio campuran semen, pasir dan kerikil yang bagus untuk mengecor jalan? Contoh kalimat tanya dengan kata rasio.
  20. Rasio hutang jangka pendek terbagi menjadi tiga jenis rumus yaitu rasio lancar, rasio cepat dan rasio kas.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Arti Kata Membawa Perut Menurut KBBI

19 April 2025 - 08:24 WIB

Arti Kata Membawa Nyawa Menurut KBBI

19 April 2025 - 08:22 WIB

Arti Kata Membawa Nasib Menurut KBBI

19 April 2025 - 08:20 WIB

Arti Kata Membawa Mulut Menurut KBBI

19 April 2025 - 08:17 WIB

Arti Kata Membawa Mati Menurut KBBI

19 April 2025 - 08:16 WIB

Trending di KBBI