Berikut adalah 21 contoh soal pre test pilihan ganda materi pengantar dan pengertian SJH (Sistem Jaminan Halal), Materi Pengantar dan Pengertian SJH merupakan materi pertama dalam pelatihan sistem jaminan halal. Soal Pre Test biasanya diberikan di awal sebelum kegiatan pelatihan diselenggarakan, tujuannya untuk mengukur seberapa baik pengetahuan peserta pelatihal tentang materi yang akan diajarkan.
Contoh soal ini sudah dilengkapi dengan kunci jawaban yang berada di bagian bawah soal,
Apabila saudara mempunyai pertanyaan silakan klik form konsultasi di bagian atas.
Selamat Mengerjakan !!!
1) Apa yang dimaksud dengan halal?
a. Diharamkan
b.Diperbolehkan
c.Sesuatu yang belum jelas kebenarannya
d.Sesuatu yang diragukan
2)Apa yang dimaksud dengan haram?
a.Diharamkan
b.Diperbolehkan
c.Sesuatu yang belum jelas kebenarannya
d.Sesuatu yang diragukan
3)Apa yang dimaksud dengan Syubhat?
a.Diharamkan
b.Diperbolehkan
c.Sesuatu yang belum jelas kebenarannya
d.Sesuatu yang dipaksakan
4)Apa hukum dasar (hukum asal) benda ?
a.Haram
b.Syubhat
c.Mubah (boleh) selama ada dalil yang menghalalkan.
d.Mubah (boleh) selama tidak ada dalil yang mengharamkan.
5) Berikut adalah tiga prinsip hukum sebuah benda, kecuali?
a.Halal/haram secara zatnya
b.Halal/haram secara penemuannya
c.Halal/haram secara prosesnya
d.Halal/haram cara memperolehnya
6) Sesuatu yang tidak jelas status halal/haramnya, disebut?
a.Halal b.Haram
c.Syubhat d.Makruh
7) Hadis berikut menjelang tentang prinsip hukum …
فَمَنِ اتَّقَى الشُّبُهَاتِ فَقَدْ اسْتَبْرَأَ لِدِيْنِهِ وَ عِرْضِهِ، وَمَنْ وَقَعَ فِي الشُّبُهَاتِ وَقَعَ فِى الْحَرَامِ
Artinya barangsiapa menjaga diri dari perkara yang syubhat itu berarti ia telah menjaga agama dan kehormatannya, barangsiapa yang terjatuh kepada Syubhat berarti ia telah terjatuh dalam yang haram.
a.Halal b.Haram
c.Syubhat d.Makruh
8) Apa yang dimaksud dengan najis?
a.Suatu benda yang diragukan kesuciannya
b.Suatu kotoran bayi yang hanya mengkonsumsi ASI ibunya
c.Suatu kotoran yang menyebabkan tidak sahnya ibadah.
d.Benda yang terkena najis.
9) Apa yang dimaksud dengan mutanajis?.
a.Suatu benda yang diragukan kesuciannya
b.suatu kotoran bayi yang hanya mengkonsumsi ASI ibunya
c.Suatu kotoran yang menyebabkan tidak sahnya ibadah.
d.Benda yang terkena najis.
10) Setiap benda yang najis atau mutanajis maka hukumnya…
a.Boleh dimakan
b.Halal dimakan
c.Haram dimakan
d.Meragukan dimakan
11) Manakah dibawah ini yang tidak termasuk kategori najis?
a.Najis berat b.Najis tipis
c.Najis Sedang d.Najis Ringan
12) Kita mungkin mengenal istilah najis mukhoffafah, apa itu najis mukhoffafah?
a.Najis berat b.Najis tipis
c.Najis Sedang d.Najis Ringan
13) Kita mungkin mengenal istilah najis mugholadhoh, apa itu najis mugholadhoh?
a.Najis berat b.Najis tipis
c.Najis Sedang d.Najis Ringan
14) Air kencing bayi laki-laki yang hanya minum asi termasuk kategori najis ,,,
a.Najis berat b.Najis tipis
c.Najis Sedang d.Najis Ringan
15) Ketika air kencing bayi laki-laki yang hanya minum asi mengenai baju. Maka bagaimana cara mensucikannya?
a.Dibasuh 7 kali
b.Dibasuh 7 kali dan dicampur tanah
c.Diperciki air atau dengan tisu basah
d.Dicuci dengan air hingga hilang warna bau dan rasa najisnya.
16) Air kencing kucing termasuk kategori najis ,,,
a.Najis berat b.Najis tipis
c.Najis Sedang d.Najis Ringan
17) Ketika air kencing kucing mengenai karpet. Maka bagaimana cara mensucikannya?
a.Dibasuh 7 kali
b.Dibasuh 7 kali dan dicampur tanah
c.Diperciki air atau dengan tisu basah
d.Dicuci dengan air hingga hilang warna bau dan rasa najisnya.
18) Air liur anjing termasuk kategori najis …
a.Najis berat b.Najis tipis
c.Najis Sedang d.Najis Ringan
19) Ketika air liur anjing mengenai wadah untuk menjemur ikan. Maka bagaimana cara mensucikannya?
a.Dibasuh 7 kali
b.Dibasuh 7 kali dan dicampur tanah
c.Diperciki air atau dengan tisu basah
d.Dicuci dengan air hingga hilang warna bau dan rasa najisnya.
20) Seluruh bagian tubuh babi termasuk kategori najis…
a.Najis berat b.Najis tipis
c.Najis Sedang d.Najis Ringan
21) Proses pemberian pengakuan kehalalan suatu produk yang dikeluarkan oleh badan berwenang berdasarkan fatwa hala tertulis yang dikeluarkan oleh MUi disebut dengan ..
a.Pelatihan halal
b.Sertifikasi halal
c.Pengurusan halal
d.Perpanjangan halal
Kunci Jawaban Contoh Soal Pre Test materi pengantar dan pengertian SJH (Sistem Jaminan Halal)
- b)Diperbolehkan
- a)Diharamkan
- c)Sesuatu yang belum jelas kebenarannya
- d)Mubah (boleh) selama tidak ada dalil yang mengharamkan.
- b) Halal/haram secara penemuannya
- c)Syubhat
- c)Syubhat
- c)Suatu kotoran yang menyebabkan tidak sahnya ibadah.
- d)Benda yang terkena najis
- c) Haram dimakan
- b)Najis tipis
- d) najis ringan
- a) najis berat
- d) najis ringan
- c) Diperciki air atau dengan tisu basah
- c) najis sedang
- d) Dicuci dengan air hingga hilang warna bau dan rasa najisnya
- a) najis berat
- b) Dibasuh 7 kali yang salah satunya dicampur tanah
- a) najis berat
- b) Sertifikasi halal