Gambar 1.0. contoh kalimat sedikit di bahasa Indonesia |
Apa artinya sedikit?
Menurut kamus besar Bahasa Indonesia atau KBBI, sedikit merupakan kata keterangan atau adverb di bahasa Indonesia, Pengertian sedikit adalah tidak banyak: tidak seberapa; agak; barang sedikit:
Berikut adalah 23 contoh kalimat menggunakan kata sedikit di bahasa Indonesia, apabila saudara mempunyai pertanyaan silakan tulis melalui kolom komentar di bawah.
- Saiful biasa makan nasi dalam jumlah sedikit.
- Segera isi ulang tinta print anda karena tinggal sedikit.
- Sedikit demi sedikit harta warisan ayahnya hilang tak berbekas.
- Cadangan Bahan bakar minyak Indonesia sekarang tinggal sedikit.
- Mereka ingin berbagi harta supaya sedikit meringankan beban musibah yang menimpa mereka.
- Keuntungan yang diperoleh perusahaan dari berjualan obat semakin sedikit dan menipis dari hari ke hari.
- Diana sangat sedikit berbicara di dalam kelas.
- Keterwakilan perempuan di pilihan raya tahun 2024 dinilai masih sangat sedikit.
- Jumlah penduduk keseluruhan di Curacao lebih sedikit dibandingkan populasi sebuah kecamatan di Jakarta.
- Walaupun kondisi pandemi sudah sedikit longgar, Pemerintah tetap berpesan kepada masyarakat supaya memperhatikan kesehatan.
- Kami sedang membaca artikel tentang negara yang memiliki hutang paling sedikit di dunia.
- Kasus Covid 19 di kota Banjar merupakan yang paling sedikit di wilayah Jawa barat.
- Kuota pupuk dari pemerintah yang sedikit membuat masyarakat harus cerdas mengelola sumber daya alam yang ada.
- Menteri Agama mengatakan bahwa kuota haji tahun ini sangat sedikit.
- Dia sukses berternak pada bulan ini karena kematian ayamnya sangat sedikit.
- Anda bisa menghemat penggunaan data seluler lebih sedikit dengan menggunakan aplikasi penghemat data.
- Prodi yang paling sedikit peminatnya di kampus UIN Jogja adalah jurusan matematika.
- Berikut adalah perguruan tinggi negeri dengan daya tampung paling sedikit di tahun 2022.
- Peringatan hari kemerdekaan di kota Tarakan sedikit berbeda daripada tahun-tahun sebelumnya.
- Hanya sedikit masyarakat yang mengetahui bahwa proses PT Shell lahir di pulau Sumatera.
- Saya menyukai anak yang sedikit bicara tetapi banyak bekerja.
- Terimalah bantuan kami yang mungkin sedikit ini menurut kalian.
- Sedikit banyak dia masih memiliki simpanan uang di bank