Apa artinya listrik?
Menurut kamus besar bahasa Indonesia (KBBI) listrik adalah daya atau kekuatan yang ditimbulkan oleh adanya pergesekan atau melalui proses kimia, dapat digunakan untuk menghasilkan panas atau cahaya, atau untuk menjalankan mesin. Listrik merupakan jenis kata benda di bahasa Indonesia.
![]() |
Gambar 1.0. Contoh Kalimat Listrik di Bahasa Indonesia |
Berikut adalah 37 contoh kalimat menggunakan kata listrik di bahasa Indonesia, apabila saudara mempunyai pertanyaan silakan tulis melalui kolom komentar di bawah
- Apakah di rumah anda sudah ada listrik?
- Kami dahulu menggunakan listrik dari tenaga Surya.
- Turbin kincir angin sudah bisa menghasilkan listrik dari tenaga angin.
- Bisakah anda menghasilkan listrik dari tenaga air?
- Jauhkanlah adik anda yang masih bayi dari peralatan yang memiliki sumber listrik.
- Apakah akan ada pemadaman listrik bergilir di tempat anda?
- Pemakaman listrik merupakan sesuatu yang tidak disenangi oleh masyarakat Indonesia.
- Lebih dari 3000 rumah tangga di Sulawesi Selatan akan mendapatkan instalasi listrik gratis dari pemerintah.
- Di manakah toko yang menjual peralatan listrik di kota Balikpapan?
- Listrik untuk kehidupan yang lebih baik adalah slogan yang disuarakan oleh PT PLN persero.
- Pertumbuhan ekonomi yang terus tumbuh membawa konsekuensi meningkatnya kebutuhan akan energi listrik.
- Samsul sedang mencoba sepeda motor listrik mengitari desanya.
- Karena dia senang sesuatu yang berhubungan dengan listrik, maka dia akan mengambil sarjana Teknik Elektro.
- Apakah motor listrik sudah bisa diproduksi di Indonesia?
- Bagaimana kelanjutan motor dan mobil listrik yang pernah bergaung di masa lalu?
- Apakah ada orang yang menggunakan mobil listrik di kota Surabaya?
- Pemerintah akan memberikan subsidi listrik untuk masyarakat ekonomi menengah ke bawah.
- Anda perlu membeli baterai supaya remote TV kita teraliri listrik kembali.
- Dengan energi listrik kita bisa mendinginkan kulkas dan memanaskan penanak nasi.
- Ketersediaan baterai dalam negeri bisa mempengaruhi harga kendaraan listrik.
- Apakah kita bisa mengeluarkan listrik dari panas bumi?
- Batubara merupakan salah satu sumber energi untuk menghasilkan listrik
- Sudahkah anda membayar tagihan listrik bulan ini?
- Kami biasanya membayar tagihan listrik melalui aplikasi Tokopedia.
- Apa keuntungan membayar tagihan listrik melalui aplikasi Tokopedia?
- Apabila listrik sudah menyala maka kita bisa belajar seperti sediakala.
- Kita selalu membutuhkan listrik pada setiap aktivitas kita saat ini.
- Siapakah penemu listrik pertama kali?
- Apa yang harus dilakukan dengan sumber listrik ketika terjadi banjir dan gempa bumi?
- Seorang anak tewas tersengat listrik ketika bermain kabel yang terkelupas.
- Di manakah sumber listrik di kota anda?
- Apakah listrik berbahaya atau bermanfaat bagi manusia?
- Listrik sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia di dunia.
- Dengan listrik, kita bisa hidup lebih mudah.
- Saya tidak bisa membayangkan bagaimana kehidupan manusia tanpa listrik.
- Saya bertekad membuat listrik dari panas matahari.
- Kami berterima kasih kepada David, karena sudah membuat listrik menyala di desa kami.
2 Komentar