Apa artinya menabung?
Menurut kamus besar bahasa indonesia (KBBI), Menabung artinya menyimpan uang (di celengan, pos, bank, dan sebagainya). Menabung berasal dari kata dasar tabung dan mendapatkan imbuhan awalan me-.
Berikut adalah 23 contoh kalimat menggunakan kata menabung di bahasa Indonesia, beberapa kalimat di bawah menggunakan kata menabung sebagai kalimat tanya. apabila saudara mempunyai pertanyaan Silakan tulis melalui kolom komentar di bawah :
- Saya akan menabung di bank BRI minggu depan.
- Ibu guru mengajari kami untuk menabung uang sebesar Rp10.000 seminggu sekali.
- Apakah Bapak Fadlan sudah menabung uang untuk pendidikan anaknya? Contoh kalimat tanya dengan kata menabung.
- Tidak Bapak Fadlan belum menabung uang untuk pendidikan kedua anaknya.
- Saya berencana menabung emas sebanyak 10 gram tiap tahunnya untuk pendidikan anak saya.
- Budiman berencana menabung di sekolah mulai bulan depan.
- Saya sudah menabung uang di bank Sejak saya masih sekolah di SMP.
- Mengapa kalian tidak menabung di awal bulan? Contoh kalimat tanya dengan kata menabung.
- Kami tidak menabung uang di awal bulan karena kami butuhkan untuk biaya yang lain.
- Tunjukkan kepada kami cara menabung yang baik dan benar.
- Apakah Budiman sudah menabung di Bank Mandiri? Contoh kalimat tanya dengan kata menabung.
- Salah satu tujuan dan manfaat menabung sejak dini adalah memiliki dana darurat yang bisa diakses kapan saja.
- Jika kita menabung, bank akan memberikan bunga sebagai imbalan atas tabungan kita.
- Manakah yang lebih baik menabung atau investasi? Contoh kalimat tanya dengan kata menabung.
- Meski terlihat mudah, menabung masih menjadi hal yang sulit dilakukan bagi sebagian orang.
- Bagi pemula ada lima cara menabung yang bisa diikuti supaya jadi jagoan menabung.
- Menabung dan menyisihkan uang untuk masa depan bisa membantu anda untuk mencapai tujuan-tujuan keuangan anda.
- Kegiatan menabung dapat dilakukan dengan berbagai cara misalnya menabung di rumah seperti di bawah bantal ataupun menyimpannya di bank.
- Apakah kalian sudah menabung emas di Pegadaian? Contoh kalimat tanya dengan kata menabung.
- Kami tidak tahu kalau ibu Budi sudah menabung di Bank BUMN.
- Bagaimana cara menabung emas di bank BRI? Contoh kalimat tanya dengan kata menabung.
- Anda bisa menabung emas dengan menggunakan metode sebagai berikut.
- Sumarni belum tahu cara menabung emas yang baik dan benar.
1 Komentar