Menu

Mode Gelap
An Nazi’at ayat 11 latin, tafsir dan artinya An Nazi’at ayat 10 latin, tafsir dan artinya An Nazi’at ayat 9 latin, tafsir dan artinya An Nazi’at ayat 8 latin, tafsir dan artinya Mengenal LASIK Mata: Solusi Efektif Untuk Masalah Penglihatan An Nazi’at ayat 7 latin, tafsir dan artinya

Arab

(بَابٌ) Babun Artinya, Tashrif dan Contoh Kalimatnya

badge-check

Apa yang dimaksud dengan babun (بَابٌ)? 

Babun adalah bentuk isim mudzakkar. Tulisan arab Babun adalah (بَابٌ). Kata Babun terdiri dari 3 huruf hijaiyah, huruf alif dan 2 huruf ba. Babun artinya pintu, bentuk jamak dari Babun adalah abwabun (اَبْوَابٌ), abwabun artinya pintu-pintu. Karena Babun termasuk Isim munshorif, maka Babun bisa menerima tanda I’rob berupa harokat dhommah tain, kasroh tain menjadi Babin dan fathah tain menjadi Baban. 

Tashrif kata Babun (بَابٌ)

Tahsrif adalah perubahan kata di dalam bahasa arab karena dhomir (kata ganti), dimana pintu dia dengan pintu kami pasti berbeda di dalam penulisannya. Berikut tashrif kata Babun dari kata ganti dia laki-laki sampai kami. 

  1.  بَابُهُ Babuhu artinya Pintu dia laki-laki
  2.  بَابُهُمَا Babuhuma artinya Pintu mereka berdua laki-laki
  3.  بَابُهُمْ Babuhum artinya Pintu mereka laki-laki
  4.  بَابُهَا Babuha artinya Pintu dia perempuan
  5. بَابُهُمَا Babuhuma artinya Pintu mereka berdua perempuan
  6. بَابُهُنَّ Babuhunna artinya Pintu mereka perempuan
  7. بَابُكَ Babuka artinya Pintu kamu laki-laki
  8. بَابُكُمَا Babukuma artinya Pintu kamu berdua laki-laki
  9. بَابُكُمْ Babukum artinya Pintu kamu semua laki-laki
  10. بَابُكِ Babuki artinya pintu kamu perempuan
  11. بَابُكُمَا Babukuma artinya pintu kamu berdua perempuan
  12. بَابُكُنَّ Babukunna artinya pintu kamu semua laki-laki
  13. بَابِى Babiy artinya pintu saya
  14. بَابُنَا Babuna artinya pintu kami
    (بَابٌ) Babun Artinya, Tashrif dan Contoh Kalimatnya

Contoh Kalimat dengan Kata Babun (بَابٌ)

Berikut adalah 7 contoh kalimat dengan kata Babun (بَابٌ) di bahasa arab. Adapun warna kuning kami berikan kepada lafadz Babun supaya memudahkan di dalam mempelajarinya. Apabila saudara mempunyai pertanyaan, keluhan dan saran. Silakan tulis melalui kolom komentar di bawah. 

  1. حَتّٰٓى اِذَا فَتَحْنَا عَلَيْهِمْ بَابًا ذَا عَذَابٍ شَدِيْدٍ hatta idza fatahna ‘alaihim baban dza ‘adzabin syadidin artinya Sehingga apabila Kami bukakan untuk mereka pintu azab yang sangat keras, (Al Mu’minuun ayat 77)
  2. فَضُرِبَ بَيْنَهُمْ بِسُوْرٍ لَّهٗ بَابٌۗ fadhuriba baynahum bisurin lahu babun artinya Lalu di antara mereka dipasang dinding (pemisah) yang berpintu. (Al Hadid ayat 13)
  3. اِشْتَرَيْتُ البَابَ فِى السُّوقِ isytaroitu baba fis suuqi artinya saya telah membeli pintu di pasar.
  4. ذَلِكَ بَابٌ جَمِيلٌ dzalika babun jamilun artinya itu adalah pintu yang bagus, harokat dhommah tain merupakan tanda I’rob rofa’ pada kalimat tersebut.
  5. هَذَا النَّمْلُ تَحْتَ بَابٍ hadzan namlu takhta babin artinya semut ini dibawah pintu, babun berharokat kasroh tain menjadi babin, karena menjadi majrur. Kasroh tain merupakan tanda I’rob Jar.
  6.   اِشْتَرَيْنَا بَابًا أَحْمَر ishtaroina baban akhmaron artinya kami membeli pintu berwarna merah
  7. لَقَدْ اِشْتَرُوا الْبَابَ مِنَ الْيَابَان laqod isytarul baba minal yabani artinya Mereka telah membeli pintu dari Jepang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

(عَمُوْدٌ) ‘Amudun Artinya, Tashrif dan Contoh Kalimatnya

21 Januari 2025 - 16:10 WIB

'amudun artinya tashrif dan contoh kalimatnya di bahasa Arab

(مِئْذَنَةً) Mi’dzanatun Artinya, Tashrif dan Contoh Kalimatnya

20 Januari 2025 - 10:58 WIB

mi'dzanatun artinya contoh kalimat dan tashrifnya

Mihrobun Artinya, Tashrif dan Contoh Kalimatnya

16 Januari 2025 - 09:11 WIB

mihrobun artinya, tashrif dan contoh kalimatnya

10 Contoh kata benda di masjid bahasa Arab

30 Desember 2024 - 11:49 WIB

nama benda di masjid bahasa Arab

(يستعد) Yasta’idu Artinya dan Contoh Kalimatnya di Bahasa Arab

6 Desember 2024 - 14:52 WIB

yasta'diu artinya dan contoh kalimatnya di bahasa Arab
Trending di Arab